Welcome to Blog Mataram

Ini adalah blog kota Mataram yang dibuat oleh Tim Hexternity. Hexternity adalah sebutan dari kelas XI SBI 6 di SMAN 1 Mataram. Terima kasih buat kawan-kawan yang meluangkan waktunya untuk mampir di blog kami. Akhir kata "Wuih"

Taman Udayana, "Tempat Rekreasi Segala Usia"

Taman Udayana adalah salah satu tempat berwisata kuliner dan tempat untuk bersantai di Mataram, disepanjang jalan kita bisa melihat banyak penjual makanan dan minuman yang ada di jalan udayana, makanan yang paling khas di Udayana ini adalah "Sate Bulayak" dengan rasanya khas membuat makanan ini semakin digemari, di sepanjang Udayana terdapat banyak pedagang kaki lima yang menjual berbagai macam makanan dan minuman seperti Siomay, Soto, Bakso, Mie goreng, Nasi goreng, dan masih banyak lagi. Suasana Taman Udayana yang penuh dengan bunga dan pohon-pohon menambah susasana nikmat saat berjalan-jalan dengan kesejukan alamnya.


Disini juga terdapat tempat buat remaja yang hobi bermain skate board mengeluarkan kemampuan mereka, disamping skate board ada juga yang saling menunjukan bakat mereka dalam menggunakan sepeda dengan saling mengadu trik di arena, tidak ketinggalan juga Break Dance berbagai anak remaja saling menari di atas lantai, karena itu juga Udayana menjadi ikon tempat Ngabuburit di Mataram.

0 komentar:

Posting Komentar